Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2013

Pencairan Lapisan Es Memperburuk Pemanasan Global

Gambar
Pencairan Lapisan Es Memperburuk Pemanasan Global Permafrost atau lapisan es di Arktik, saat ini mengalami pencairan akibat pemanasan global . Proses geologi ini melepaskan jumlah karbon jauh lebih besar daripada efek rumah kaca . Analisa ini diperoleh dari studi internasional Denmark yang diterbitkan dalam jurnal ilmiah Nature. Salah satunya Per Roos, seorang peneliti senior di DTU Riso, Laboratorium Nasional untuk Energi Berkelanjutan di bawah Technical University of Denmark (DTU) .   Permafrost di Arctic / Credit: Celsias Ilmuwan sudah mengetahui sejak lama bahwa pencairan lapisan es di Arktik merupakan sumber emisi gas setara efek rumah kaca yang memenuhi atmosfer, tapi mereka belum meyakini ukuran emisi tersebut dengan konsekuensi perkembangan alam lebih lanjut lebih memprihatinkan. Karbon dengan jumlah yang sangat besar tersimpan dalam lapisan es, adanya pemanasan global akan semakin menambah jumlah karbon dioksida di atmosfer. Permafrost banyak ditemuka